22 November 2024

Kapolres Sidrap Buka Langsung Kegiatan Pramuka Raimuna Cabang ke-8

0

JP SIDRAP – Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah,SIK selaku pimbina Pramuka bersama Dandim 1420 Letkol Inf Andika Prihantoro didampingi oleh Kasat Binmas AKP Syarifuddin membuka Raimuna cabang Sidrap ke-8 di Lapangan SKPD Kantor Bupati Sidrap. Sabtu (17/12/2022).

Kegiatan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Sidrap di ikuti 250 peserta Pramuka dari 20 sekolah Menengah Atas atau sederajat.

Kapolres Sidrap saat pembukaan Raimuna Cabang ke-8 mengatakan bahwa, Pramuka merupakan tempat penempahan generasi muda masa kini.
Kapolres Erwin Syah juga berharap agar Pramuka juga dapat bermitra dalam membangun dan membina watak serta karakter generasi muda.
“Dengan kehadiran Pramuka diharapkan dapat menghindarkan generasi muda dari pengaruh negatif yang dapat merusak masa depan bangsa”, Terangnya.

“Kita ketahui bahwa generasi muda sangat banyak dipengaruhi berbagai macam hal negatif, ditambah dengan perkembangan teknologi. Sehingga dengan Perkemahan Raimuna Cabang ini merupakan suatu hal yang dapat menunjang pemuda sebagai insan Pramuka untuk lebih aktif, kreatif, dan inovatif”, Ujarnya.

“Semua kegiatan ini akan menjadi wadah yang tepat untuk membangun dan membekali Pramuka Penegak dan Pandega menjadi generasi emas Indonesia pada tahun 2045”, ungkap Kapolres.

Pembukaan Raimuna ditandai dengan pemukulan Gong lalu dilanjutkan dengan kegiatan jumpa tokoh untuk memberikan inspiratif dan motivasi kepada ratusan peserta Raimuna cabang Sidrap.(*)

Tinggalkan Balasan