22 November 2024

Wujudkan Police Goes To School, Kasat Binmas Polres Wajo Pembina Upacara di SMPN 4 Tanasitolo

 

JP WAJO _ Guna Menjaga stabilitas keamanan yang tetap kondusif di wilayah hukum Polres Wajo Polda Sulsel berbagai upaya dilakukan Kepolisian Resort Wajo. Salah satunya adalah dengan perkuat silaturahmi di sekolah – sekolah dengan Tokoh Pendidik, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda di Kabupaten Wajo melalui sarana kontak.

Kepala Satuan (Kasat) Binmas Polres Wajo, AKP H. Subahana didampingi anggota Binmas Polres Wajo Brigpol Ashar, bertindak selaku Pembina Upacara dan memberikan sarana kontak dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, yang bertempat di SMPN 4 Tanasitolo Desa Assorajang, Kecamatan Tanasitolo, Kabupaten Wajo.

Setelah upacara di lanjutkan dengan penyerahan Paket Sarana kontak yang diterima langsung oleh Kepala Sekolah kemudian bersilaturahmi dengan guru pembina sekolah.

Sebelum penyerahan Sarana Kontak tersebut Kasat Binmas juga sampaikan pesan-pesan kamtibmas dan meminta dukungan Tokoh pendidik dan Siswa-siswi dalam menjaga sitkamtibmas.

“Dengan sarana kontak tersebut diharapkan tokoh pendidik dan siswa-siswi dapat menjalin tali silaturahmi dengan Polri khususnya Polres Wajo,” ungkap Kasat Binmas.

AKP H. Subahana juga mengatakan silaturahmi dengan para tokoh pendidik dan siswa-siswi demi terwujudnya ketertiban di lingkungan sekolah.

“Membangun komunikasi dengan tokoh pendidik dan siswa-siswi merupakan Kegiatan rutin yang kami lakukan. Kegiatan ini sangat penting, “Police Goes To School” Peran para Tokoh sangat dibutuhkan,” kata AKP H. Subahana.

Kasat Binmas menambahkan, kegiatan ini, bertujuan memberikan motivasi kepada siswa-siswi dalam meraih cita-cita sebagai generasi penerus bangsa.

“Kegiatan ini juga untuk melanjutkan Maklumat Kapolri, dan Instruksi Pemerintah untuk memberikan motivasi kepada siswa-siswi dalam meraih cita-cita sebagai generasi penerus bangsa,” tutup Kasat Binmas.