23 Desember 2024

Camat Mariso Ikut Sabtu Bersih di Pannambungan

0

JPM-

Camat Mariso, Juliaman ikut melakukan sabtu bersih bersama warga di Kelurahan Panambungan, Sabtu (22/7/2023).

Kegiatan yang mengusung tema “Clean Up Gerakan Bersih Wilayah” yang dirangkaikan dengan sosialisasi kebersihan ini dilaksanakan oleh Yayasan Lestari Mulia, USAID, Waste 4 Change, KKN Tematik Unhas, Pemerintah Kecamatan Mariso dan RT/RW.

“Kegiatan diawali dengan melaksanakan penyisiran kebersihan di sepanjang Jalan Setapak di ORW 08 Panambungan dengan memungut sampah disepanjang jalan dan juga mensosialisasikan program Prilaku Hidup Bersih Sehat, disamping itu memperkenalkan kehadiran Bank Sampah Rusunawa di Wilayah Panambungan,” ungkap Juliaman.

Tinggalkan Balasan