22 Oktober 2024

Amalkan Sedekah Subuh, Ini Yang Dilakukan Hasanuddin Husni di Kabupaten Maros

0

Maros,-Sedekah sendiri bertujuan untuk membersihkan harta, serta dapat melipatgandakan harta atau rezeki. Bila yang mengamalkan mendapat “pahala”, dan bagi yang tidak mengerjakan “tidak mendapat dosa”. Sedekah pun dapat dilakukan kapan dan dimanapun berada, tidak mengenal waktu dan tempat.Sedekah subuh adalah dimana saat yang tepat untuk kita “bersedekah”, akan ada dua malaikat yang akan mendoakan kita. Dari sekian banyak waktu untuk bersedekah, waktu yang paling istimewa adalah di waktu subuh.

Sedekah subuh adalah dimana saat yang tepat untuk kita “bersedekah”, akan ada dua malaikat yang akan mendoakan kita.  Dari sekian banyak waktu untuk bersedekah, waktu yang paling istimewa adalah di waktu subuh.

Keutamaan sedekah subuh ini terdapat dalam hadist, yang mengatakan:
“Tidak ada satu subuh pun yang dialami hamba-hamba Allah kecuali turun kepada mereka dua malaikat. Salah satu di antara keduanya berdoa, “Ya Allah, berilah ganti bagi orang yang berinfak’, sedangkan yang satunya lagi berdoa, “Ya Allah, berilah kerusakan bagi orang yang menahan hartanya.” (HR. Bukhari dan Muslim).

Dari Hadist itu, kini Hasanuddin Husni Abdullah yang juga Ketua PAC PDIP Kec.Turikale Kab.Maros, lakukan sedekah subuh dengan membagikan Makanan Siap Saji di Masjid dan juga Pondok pesantren Yadi Pusat Maros, di Jalan Makmur Dg Sitakka, Kec.Turikale Kabupaten Maros pada Sabtu, 3 Juni 2023.

Saat Ditemui awak media, Hasanuddin Husni Abdullah juga mengatakan,”Saya pribadi mencoba mengamalkan Hadits Nabi, dimana juga kita tidak bisa melihat berapa banyaknya atau nominalnya, namun dari segi ke Ikhlasan seseorang untuk berbagi agar berkah dalam kehidupan hinggap Akhirat”jelas Hasanuddin.

Tinggalkan Balasan