Bangun Sinergitas Sesama Relawan, Somba Opu Fokus Menangkan Hati Damai di Gowa
Gowa,JPM– Guna Menangkan pasangan Husniah Talenrang bersama Darmawangsyah Muin sebagai calon Bupati dan wakil bupati Gowa, kini relawan Hati Damai rapatkan barisan dengan melakukan rapat bersama tim Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, pada Sabtu, 14 September 2024.
Diketahui Untuk Tim Pemenangan di Kacamatan Somba Opu terdiri dari dua Korcam yang dimana Korcam dari Tim Husniah Talenrang dan juga Darmawangsyah Muin.
Untuk Husniah Talenrang ditunjuk atau dipercayakan kepada Tim Relawan Hati Damai, yang dimana diketuai Oleh Mawang sapaa akrab dari Salah satu Senior Politik yang telah membentuk Tim Hamba Allah.
Menurut Mawang, rapat ini guna menjalin Kebersamaan untuk berkoordinasi, berkonsolidasi, sesama Tim terutama Koordinator kelurahan diwilayah Somba Opu, Kabupaten Gowa untuk bersama Menangkan Husniah Talenrang bersama Darmawansyah Muin.
“Tim Relawan Hati Damai mengumpulkan relawan serta Ketua Koordinator Kelurahan yang berada di Kecamatan Somba Opu untuk bersinergi bersama tim lainnya untuk fokus kepada kemenangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Gowa yang kita banggakan, dan menjadi harapan masyarakat Gowa khususnya di Kecamatan Somba Opu ini”,jelas Mawang kepada awak media
Pengamat politik, Dr Syamsul Bahri menuturkan, jika kekuatan Husniah dan Darmawangsyah semakin solid, maka potensi memenangkan pertarungan semakin terbuka.
“Kedua figur ini punya basis dukungan yang berbeda dan tergolong militan. Jadi jika berhasil disatukan dan solid bergerak, tentu bisa mendulang dukungan yang signifikan,” urai Syamsul, akademisi STAI DDI Makassar dan Universitas Karya Dharma Makassar, Jumat (13/9/24).
Mantan aktivis UIN Alauddin Makassar ini menambahkan, selain basis dukungan yang berbeda dari Husniah dan DM, Hati Damai diusung oleh koalisi 7 parpol yang total suaranya menghampiri 59%. Sehingga bila dimaksimalkan, bukan tidak mungkin kemenangan duet ini bisa menembus angka 60%.
“Sepanjang basis dukungan ril kandidat dari berbagai komunitas dimaksimalkan, dan mesin parpol pengusungnya sangat solid, serta bergerak massif menjaga kantong-kantong suaranya, maka memungkinkan Hati Damai keluar sebagai pemenang Pilkada,” tambah Ancu, sapaan akrab Syamsul Bahri.