27 Juli 2024

H.Anwar Adnan Saleh,Ketua Tim Pemenangan Koalisi Perubahan Di Sulbar

 

Sulbar,Jawaposs Online- Koalisi Perubahan yang tergabung Partai NasDem,PKB,PKS pengusung capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar(AMIN) di pilpres 2024 menggelar pertemuan membahas tim pemenangan pasangan AMIN di Provinsi Sulawesi Barat

Pertemuan ini berlangsung di Sekretariat DPW NasDem Sulbar,jln,Martadinata No 5,Kec.Simboro,Kab.Mamuju,Prov.Sulbar,Rabu,25/10/2023

Ketua DPW NasDem Sulbar H.Anwar Adnan Saleh di depan awak media menyampaikan,pertemuan ini dalam rangka menyusun tim inti yang akan bekerja 24 jam untuk menggalang pemilih,kemudian bagaimana mengamankan hasil pemilihan 14 Pebruari 2024 mendatang untuk pasangan AMIN di Provinsi Sulawesi Barat

“Alhamdulillah hari ini telah terbentuk tim inti yang akan bekerja selama 120 hari kedepan menjelang pemilihan Presiden(Pilpres) 2024 yang akan datang”ujar Anwar

Terkait agenda kedatangan capres-cawapres Anies-cak Imin di Sulbar,Anwar menuturkan,jadwalnya belum bisa ditentukan demikian juga tempatnya,namun ada dua opsi yaitu Mamuju sebagai Ibukota Provinsi dan Polman yang memiliki pemilih melimpah di Sulawesi Barat

Namun hal ini akan dikordinasikan terlebih dahulu dengan tim pemenangan nasional sekaligus menentukan jadwal dan tempatnya dimana

Mantan Gubernur Sulbar dua periode ini juga mengatakan,bahwa tidak ada masalah kalau di NasDem,PKB,PKS tidak punya Kepala daerah atau Bupati,mereka itu kan pejabat,yang kita mau adalah rakyat agar memilih pasangan AMIN

“Saya Melihat penerimaan capres-cawapres pasangan AMIN di Sulbar ini sangat tinggi,kita optimis bisa memenangkan pasangan Anies-Cak Imin,dengan menargetkan 70 persen di Provinsi Sulbar”tandas Anwar Adnan Saleh

pertemuan ini dihadiri semua pengurus inti parpol koalisi perubahan, NasDem,PKB dan PKS

pertemuan tersebut juga disepakati H.Anwar Adnan Saleh sebagai Ketua Tim Pemenangan koalisi perubahan di provinsi Sulbar,Sekretaris Tim,Dr,Ahmad Alyakin,,SekWil PKB Sulbar dan Bendahara Tim dari perwakilan PKS